MOROWALI, Sulawesi Tengah - Babinsa Koramil 1311-02/Bs jajaran Kodim 1311/Mrw Serda Irman melaksanakan pengecekan harga sembako di wilayah binaan di Desa Umbele Kec.Bungku Selatan kab.Morowali, guna mengantisipasi terjadinya lanjakan harga bahan pokok, Rabu (30/10/2024).
Disela Kegiatan Serda Irman mengatakan bahwa babinsa sebagai apparat Komando kewilayahan mengecek harga bahan pokok secara rutin di pasar tradisonal maupun di kios-kios atau toko-toko yang ada di wilayah binaan utnuk msmastikan kestabialan harga bahan pokok diwilayah binaan sekaligus memantau perkembangan keamanan dan ketertiban dipasar maupun sekitarnya.
Sambil berseda gurau dengan para pedagan dan pembeli, babinsa menanyakan berbagai harga kebutuhan pokok baik itu beras, gula, telur, minyak goreng, Mie Instan serta kebutuhan pokok lainnya.
Baca juga:
Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas
|
"Berdasarkan hasil pengecekan dipasar dan kios serta toko-toko, sampai saat ini belum ada perubahan kenaikan harga yang signifikan, meski ada Sebagian kebutuhan yang mengalami kenaikan harga, namun masih dalam batas kewjaran dan masih bisa dijangkau oleh masyarakat, " tutur Babinsa Serda Irman.